We LOVE Community berkunjung ke Perpustakaan HARAPAN BANGSA


Sekitar 60 orang dari Komunitas WE LOVE Kota Malang Minggu (08/12) berkunjung ke Perpustakaan HARAPAN BANGSA desa Belung Poncokusumo.  Acara tersebut merupakan salah satu rangkaian dari beberapa kegiatan yang diadakan oleh Komunitas tersebut.  Komunitas ini terdiri dari Ibu-ibu muda karier yang gemar melakukan aksi sosial.

Acara bakti sosial yang diadakan di Belung dimulai dengan pembagian sembako kepada para dhuafa yang secara seremonial disambut baik oleh pemerintah Desa Belung yang saat itu hadir beberapa Pamong Desa termasuk bapak Kasiali selaku Kepala Desa.

Pembagian Sembako kepada seratusan masyarakat tersebut diawali dengan penyebaran kupon-kupon kepada mereka yang berhak oleh Bapak Tatok Kepala Dusun.  Begitu jam menunjuk angka 10.00 mereka sudah mulai berdatangan dan senyum kebahagiaan terpancar dari para penerima.

Foto-0155

Dari data yang dimiliki dusun tersebut ada sedikitnya 137 warga yang tiap bulan menerima RASKIN dari pemerintah.  melihat banyaknya penerima raskin tersebut berarti peluang bagi WE LOVE Community untuk berbagi di desa ini.

Perpustakaan HARAPAN BANGSA juga kebagian berkah dengan kedatangan Comunitas WE LOVE tersebut, setidaknya ada seratus buku-buku yang terdiri dari buku pelajaran, majalah , buku umum diberikan Komunitas tersebut untuk perpustakaan ini.  Diterima langsung Suparti – pengelola sekaligus founder perpustakaan HARAPAN BANGSA disaksikan oleh Aparat Desa dan beberapa anak-anak pengunjung perpustakaan.

Foto0145

Setelah dari Perpustakaan HARAPAN BANGSA, kunjungan dilanjutkan ke TPQ AL IKHLASH yang diasuh oleh ustad SUGI di RT 01 RW 05 Belung.

Seperti diungkapkan Ajeng Prasastika ketua komunitas WE LOVE Community bahwa umur komunitas ini dibilang masih seusia jagung, namun sudah beberapa kegiatan sosial digagas dan dilaksanakan diantaranya Buka puasa bersama, pemberian santunan untuk TPQ, panti asuhan, bahkan program sedekah nasi bungkus untuk kawasan kumuh kota Malang.

Semoga segala partisipasi dan program sosial yang diadakan untuk masyarakat Belung bisa berlanjut dan membawa manfaat bagi masyarakat.

 

Tentang Perpustakaan Harapan Bangsa|TBM umum gratis

Perpustakaan Gratis dan Pusat Taman Belajar Masyarakat Desa | Alamat Sekretariat : Jl. Klengkeng 9 A dusun Buntaran Desa Belung Rt 03 rw 05 Kecamatan Poncokusumo kab. Malang telpon(0341)9463046 | sms 0812 1682 6657 Membantu meningkatkan budaya baca masyarakat pedesaan | call me pleawse for participation. Media alternatif masyarakat desa belung menggali ilmu pertanian, ilmu beternak, ilmu bercocok tanam secara organiks, menemukan ketrampilan - ketrampilan alternatif masyarakat pedesaa. menyediakan literatur ekonomi praktis terapan yang berguna untuk memupuk jiwa wiraswasta masyarakat dan generasi muda pedaasaan. Buku tersedia gratis untuk di bawa pulang, Sedang dikembangkan pula perpustakaan -perpustakaan independent lain di Malang raya. call naow 0341 9463046 sms 0899 0386 292 www.harapan-bangsa.tk
Pos ini dipublikasikan di Perpustakaan Desa dan tag , , , , , , , , , , , . Tandai permalink.

Tinggalkan komentar